menu

Rails - CRUD (Read) database



Akhirnya sampai juga kita pada sistem CRUD (Create, Read, Update, Delete), pada tutorial kemarin kita sudah membuat sebuah tabel users beserta migration, dan seedernya, kali ini kita akan membuat sebuat sistem yang akan membaca database dari tabel users dan kemudian menampilkannya pada sebuah page.

Oke, langsung saja kita mulai praktek tutorialnya,,

Pertama, edit file controller yang pernah kita buat sebelumnya yaitu users_controller.rb pada path app/controllers/ menjadi seperti ini,
class UsersController < ApplicationController
 def index
  @users = User.all
 end
end

Kemudian, tambahkan sebuah link yang menuju route user dengan, mengedit file application.html.erb pada path app/views/layouts/ menjadi seperti ini,
<!DOCTYPE html>
<html>
  <head>
    <title><%= yield(:title) %> | Page</title>
    <%= csrf_meta_tags %>

    <%= stylesheet_link_tag    'application', media: 'all', 'data-turbolinks-track': 'reload' %>
    <%= javascript_include_tag 'application', 'data-turbolinks-track': 'reload' %>
  </head>

  <body>
    <div class="header">
      <div class="content">
        <a href="/" class="button-header">Home</a>
        <div class="dropdown">
          <a class="button-header dropbtn" onclick="myFunction()">Table</a>
          <div id="myDropdown" class="dropdown-content">
            <a href="/users">User</a>
            <a href="#">Link 2</a>
            <a href="#">Link 3</a>
          </div>
        </div>
      </div>
    </div>

    <div class="isi">
      <%= yield %>
    </div>

    <div class="footer">
      COPYRIGHT © 2016 CODEDOCT.COM ALL RIGHTS RESERVED.
    </div>
  </body>
</html>

Terakhir, buat sebuah page untuk menampilkan isi field tabel user dengan mengedit file index.html.erb pada path app/views/users/ menjadi seperti ini,
<%= provide(:title, "User") %>
<h1>Table User</h1>
<br>
<table border="1px" width="100%">
 <thead>
  <tr>
   <th>No</th>
   <th>Name</th>
   <th>Nick Name</th>
   <th>Address</th>
   <th>Phone number</th>
   <th>Birthdate</th>
  </tr>
 </thead>
 <tbody>
  <% no=1; @users.each do |x| %>
  <% if !x.first_name then x.first_name='' end; if !x.last_name then x.last_name='' end %>
   <tr>
    <td><%= no %></td>
    <td><%= x.first_name+' '+x.last_name %></td>
    <td><%= x.nick_name %></td>
    <td><%= x.address %></td>
    <td><%= x.phone %></td>
    <td><%= x.birth_date %></td>
   </tr>
  <% no+=1; end %>
 </tbody>
</table>

Sehingga hasilnya akan tampak seperti ini,


Untuk syntax Rails yang lain bisa lihat disini, dan syntax Ruby bisa dilihat disini.


===DONE!===


Why?

1. Pada tabel terlihat kolom phone number tidak diawali dengan angka 0 hal ini dikarenakan pada file seeder, jika kita menggunakan angka 0 pada awal integer maka akan terjadi error seperti ini saat akan melakukan rake db:seed,


Jika anda tetap ingin menggunakan angka 0 maka ubah saja format migration phone number dari integer menjadi string dan pada pada seeder juga masukkan variabel string. Untuk mengubah migration dan seeder bisa lihat disini